
agendakaltimnews.com – Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPK) menjadi solusi untuk honorer, tetapi jumlah pendaftar guru PPPK di Kaltim masih rendah. Komisi IV DPRD Kaltim meminta penjelasan terkait permasalahan ini.
Kaltim, 16 Oktober 2023 – Ketua Komisi IV DPRD Kaltim, Puji Setyowati, mengungkapkan keheranannya terkait rendahnya jumlah pendaftar guru PPPK di wilayahnya, meskipun kebutuhan guru di Kaltim masih tinggi. Dari 2.493 formasi guru yang tersedia, hanya 1.700 orang yang mendaftar hingga saat ini.
Komisi IV mendesak Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) dan Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kaltim untuk menyelidiki penyebab rendahnya jumlah pendaftar. Mereka ingin memastikan apakah kebutuhan guru di Kaltim sudah tercukupi, atau apakah guru honorer menghadapi kendala saat mendaftar. Jika kendala administratif menjadi masalah, Komisi IV meminta agar para guru honorer diberikan bantuan dan pendampingan.
Puji Setyowati, yang juga mantan guru, menyatakan bahwa formasi guru PPPK lebih diutamakan untuk mereka yang telah lama bekerja sebagai guru honor dengan masa kerja lebih dari lima hingga sepuluh tahun. Ini merupakan tindakan apresiasi dari pemerintah terhadap guru honorer yang telah berdedikasi dalam dunia pendidikan selama waktu yang cukup lama.(adv)